Sopobutar-Dairi Pers: Di beberapa tempat terdapat badan jalan menuju kecamatan Siempatnempu Hilir Dairi, mengalami kerusakan berat. Kerusakan itu sangat mengancam bagi pemakai jalan terutama bagi pengemudi kenderaan bermotor baik roda dua maupun empat.
Kerusakan badan yang paling fatal terdapat di Desa Jambur. Kerusakan terjadi dengan adanya perbaikan sawah di sisi badan jalan.Tanah galian dari persawahan di maksud menumpuk di pingir (bahu) jalan, sehingga menutupi parit jalan.Bahkan tanah galian itu sebahagian telah menutupi badan jalan tersebut. Sedangkan pemilik sawah sepertinya tidak memikirkan dampak negatif atas tanah galian itu.
Pantauan Dairi Pers di lapangan, apa bila tidak segera di lakukan perbaikan (atau) menggeser onggokan tanah yang menumpuk tersebut, tanah galian akan semakin turun ke badan jalan..
Sementara itu, sebuah gorong gorong yang terdapat di dusun Sirait Desa Pardomuan mengalami kerusakan berat. Gorong gorong itu longsor di telan perut bumi sedalam 1 meter. Keadaan itu sangat menyulitkan bagi pemakai jalan.Kenderaan bermotor khususnya roda empat, harus turun ke bahu jalan. Sebab badan jalan mengalami penyempitan, akibat longsornya riol tersebut.
Kendati kerusakan sangat fatal, namun hingga sekarang belum ada terlihat di lapangan akan tanda tanda perbaikan. Masyarakat di sekitar Pardomuan sangat mengharapkan perhatian serius dari pihak (instansi) terkait, sebelum kerusakan itu semakin fatal dan dapat melumpuhkan arus perekonomian masyarakat. Sedangkan jalan itu merupakan urat nadi perekonomian penduduk. (BS)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar